Follow Us

Responsive Ad

Anime Slice of Life dengan Main Karakter Introvert

Rekomendasi Anime Dengan Main Character yang sifatnya Introvert


Sebelum masuk ke pembahasan rekomendasi animenya. Taukah kamu apa itu Introvert? Introversion secara umum terlihat lebih senang menyendiri. Tidak seperti ekstrovert yang senang dan mendapatkan energi dari interaksi sosial, seorang introvert justru merasa harus mengeluarkan banyak energi saat harus bersosialisasi. Oke langsung saja simak 5 Rekomendasi Anime Slice of Life dengan MC yang Introvert versi Akutagawa Sensei
1. Yahari Ore no Seinshun Love Comedy wa Machigatteiru
  • Judul Alternatif : My Teen Romantic Comedy SNAFU(Oregairu)
  • Jumlah Episode : 13 + 1 OVa | 2 Seasons
  • Genre : Slice of Life, Comedy, Drama, Romance, School
  • Sebagai hukuman karena tidak bisa mengerjakan essay dengan benar, Hachiman dipaksa Bu Hiratsuka untuk bergabung dengan klub relawan. Di klub itu dia bertemu dengan Yukinoshita, gadis paling populer di sekolahnya.

    Awalnya, Hachiman yang anti sosial sering bertikai dengan Yukinoshita yang selalu bersikap dingin terhadapnya.

    Namun seiring berjalannya waktu keduanya mulai saling memahami dan mulai menjalankan kegiatan klub relawan bersama dengan Yuigahama yang ikut bergabung setelah sebelumnya pernah meminta bantuan untuk mengajari membuat kue.
2. Hyouka
  • Judul alternatif : Es Cream
  • Jumlah Episode : 22 + ova
  • Genre : Mystery, School, Slice of Life
  • Oreki Houtarou dimintai tolong oleh kakak perempuannya untuk bergabung ke ekskul sastra klasik (Kotenbu).

    Tomoe mendengar bahwa kalau pada angkatannya Houtarou tak ada siswa yang mengikuti kotenbu, maka ekskul itu akan dihilangkan.

    Sebagai mantan anggota kotenbu itu, Tomoe tak ingin ekskul itu hilang, sehingga dimintalah Houtarou untuk mengikuti Kotenbu.

    Houtarou dan teman baiknya, Fukube Satoshi akhirnya mengikuti kotenbu setelah bertemu dengan Chitanda Eru, cewek yang ikut Kotenbu dengan alasan pribadi.
3. Kimi ni Suizou wo Tabetai
  • Judul Alternatif : I Wanna Eat You  Panchreas
  • Jumlah Episode : 1 | movie
  • Genre : School, Drama, Romance
  • I want to eat your pancreas (Kimi no Suizou wo Tabetai) di bulan april, di mana bunga sakura mulai bermekaran dan awal bagi setiap anak sekolah memulai kegiatan sekolah di semester baru nya . Fokus cerita berpusat pada seorang Introvert yang senang membaca. Ketika sedang ke dokter dirinya tanpa sengaja menemukan sebuah buku harian yang tergeletak dengan sampul yang tertulis “Hidup saat Sekarat” . Ketika dia membaca isi buku itu menyadari kalau yang memiliki buku tersebut memiliki penyakit yang sudah parah pada pankreas nya .

    Yang lebih mengejutkannya lagi buku tersebut milik temen sekelas nya bernama Yamauchi Sakura . Pada yang merupakan temen sekelas nya . Sakura adalah seorang gadis populer, mudah akrab dan selalu ceria setiap hari ternyata memiliki sebuah rahasia . Sakura pun menceritakan kalau dia memiliki penyakit pankreas yang sudah parah dan umur nya tidak akan lama lagi . Dia tidak ingin dalam keterpurukan dan berusaha untuk hidup normal setiap hari nya , seperti sekolah, main bersama teman-teman atau yang lainnya . Setelah mengetahui semua itu si Introvert pun berjanji pada Sakura akan menjaga rahasia nya tersebut . Meski si Introvert itu tidak terlalu peduli dengan apa yang terjadi dengannya .
4. Handa -kun

  • Judul Alternatif : Sadboy 
  • Jumlah Episode : 12
  • Genre : Slice of Life, Comedy, Shounen
  • Handa-kun, sebagaimana judulnya, bercerita tentang Handa Seishu semasa SMA-nya, enam tahun sebelum cerita di Barakamon bermula. Di masa itu, Handa ialah seorang idola sekolah dengan banyak sekali memiliki keunggulan, terutama kemampuannya dalam kaligrafi, yang menyebabkan ia memiliki banyak penggemar maupun pesaing.

Namun, Handa mengira bahwa perilaku teman-temannya dalam mengaguminya merupakan aksibullying, dan Handa sendiri lebih ingin memiliki hidup yang tenang.

Maka, Handa pun berusaha sekuat tenaga dalam menghindari aksi “bullying” tersebut ataupun dalam menghindari beberapa temannya yang ingin merebut posisinya sebagai idola sekolah.
5. Watashi ga Motenai no wa Dou Kangaetemo Omaera ga Warui! (WataMote)
  • Judul Alternatif : No Matter How I Look At It, It’s You Guys’ Fault I’m Unpopular! /Sebut saja Sadgirl
  • Jumlah Episode : 12
  • Gendre : Slice of Life, Comedy, School, Shounen
  • Kuroki Tomoko adalah siswi super populer, gadis SMA yang telah memiliki 50 tahun jam terbang dalam pengalaman berkencan dan 100 pacar …, di dunia game Otome.

    Namun dalam dunia nyata, dia adalah gadis 15 tahun yang penyendiri dan memiliki semua kriteria untuk menjadi Mojyo — sebuah ungkapan bagi seorang wanita Jepang yang berkehidupan suram dan tidak populer.
Sekian dari saya bila kamu suka. Kamu bisa tulis pendapat, saran, atau masukan dikolom komentar dibawah

Post a Comment

0 Comments